BerandaBlog
Trik Memilih Warna-Warna Cat Tembok Interior dan Eksterior

Trik Memilih Warna-Warna Cat Tembok Interior dan Eksterior

Bagikan
Trik Memilih Warna-Warna Cat Tembok Interior dan Eksterior
Jul 26, 2022

Kegiatan memilih warna-warna cat tembok sepintas memang terdengar mudah. Akan tetapi, pemilihan cat tembok yang kurang tepat berisiko menimbulkan ruangan tampak kurang estetik.

Nah, dalam artikel ini, kami akan berbagi tips memilih warna cat dinding, baik memilih warna cat untuk interior maupun memilih warna cat tembok luar. Karena itu, baca artikel ini sampai akhir dan temukan banyak inspirasi perpaduan warna cat rumah yang menarik!

Baca juga: Jadikan Hunian Menawan dengan Perpaduan Warna Cat Rumah Ini!

Cara Memilih Warna-Warna Cat Tembok Interior

Memadukan bentuk grafis berwarna klasik bisa membuat ruang makan terlihat modern.
Memadukan bentuk grafis berwarna klasik bisa membuat ruang makan terlihat modern.

Sumber: www.dulux.co.id

Saat memilih cat untuk rumah atau bangunan, kebanyakan orang mungkin memprioritaskan warna yang “ingin” mereka gunakan. Padahal, terdapat faktor-faktor yang perlu dipertimbangkan sebelum memilih warna-warna cat tembok, misalnya menentukan warna furnitur rumah terlebih dahulu.

Di samping itu, pastikan kamu juga memiliki koleksi inspirasi warna cat tembok sebelum menjatuhkan pilihan pada warna tertentu. Kamu bisa mencari referensi dari majalah atau artikel online untuk mengumpulkan koleksi gambar yang mewakili gaya kesukaanmu.

Dari gambar-gambar yang kamu kumpulkan, biasanya pola desain ruangan dan warna cat dinding yang menjadi preferensimu bisa terlihat. Bila perlu, kamu juga bisa menyusun mood board dengan kumpulan gambar tersebut.

Supaya kamu makin mudah memilih warna-warna cat tembok untuk hunianmu, simak tips berikut ini!

Tentukan furnitur yang akan diletakkan di ruangan tersebut

Warna cat dinding yang hangat pun bisa terasa menenangkan.
Warna cat dinding yang hangat pun bisa terasa menenangkan.

Sumber: www.dulux.co.id

Memutuskan furnitur yang akan diletakkan di sebuah ruangan merupakan tahap penting dalam memilih warna cat dinding. Apakah kamu akan memasang gorden dan karpet? Adakah bantal, sofa, atau meja di ruangan tersebut? Apa warna setiap furnitur tersebut?

Beberapa dari kamu mungkin bertanya, mengapa hal ini penting? Pasalnya, menemukan warna cat tembok yang cocok dengan warna perabot relatif lebih mudah daripada menyesuaikan warna furnitur dengan warna cat dinding.

Jika sebagian besar furnitur yang kamu gunakan berwarna netral, pengaruhnya terhadap penentuan warna cat tembok mungkin tidak begitu signifikan. Sebaliknya, warna-warna perabot yang terang dan bold perlu menjadi titik awal penentu palet warna cat rumahmu.

Baca juga: 10+ Kombinasi Warna Cat Rumah Cantik Untuk Hunianmu

Sesuaikan warna cat tembok dengan fungsi ruangan

Cat dinding berwarna putih bisa kamu gunakan untuk ruang kerja jika kamu ingin menciptakan ruangan yang minim distraksi.
Cat dinding berwarna putih bisa kamu gunakan untuk ruang kerja jika kamu ingin menciptakan ruangan yang minim distraksi.

Semua orang tentu sepakat bahwa kamar tidur berfungsi untuk tempat istirahat dan ruang makan mempunyai fungsi sebagai area menyantap makanan. Namun, fungsi dalam konteks ini memiliki makna yang lebih personal.

Kamu perlu memilih warna-warna cat tembok sesuai dengan fungsi ruangan tersebut untukmu secara pribadi.

Apakah kamu hanya menggunakan kamar tidur untuk beristirahat atau sekaligus hiburan seperti menonton televisi? Apakah ruang kerja hanya kamu gunakan untuk bekerja atau menjadi tempat bersantai juga?

Bagaimana dengan dapur? Apakah fungsinya untuk memasak saja atau kamu juga menerima tamu di ruangan yang sama?

Dengan mengajukan pertanyaan-pertanyaan tersebut, kamu bisa menentukan mood ruangan dan menyesuaikan pilihan warna cat dinding serta furnitur yang digunakan.

Pertimbangkan pencahayaan di ruangan tersebut

Cahaya memengaruhi tampilan warna dinding.
Cahaya memengaruhi tampilan warna dinding.

Sumber: www.dulux.co.id

Cahaya baik alami maupun buatan memengaruhi tampilan warna ruangan. Karena itu, saat kamu memilih warna-warna cat tembok, pertimbangkan juga pencahayaan di ruangan tersebut.

Ada yang ingin ditanyakan?
Konsultasi GRATIS dengan Kanggo Sekarang
Hubungi Kami

Pencahayaan erat sekali kaitannya dengan arah ruangan dan waktu penggunaan ruangan. Ruangan yang menghadap ke utara umumnya hanya menerima sedikit cahaya alami.

Untuk menyeimbangkan kondisi ruangan yang cenderung redup, sebaiknya kamu memilih warna-warna hangat dan light seperti kuning primrose dan baby pink.

Sebaliknya, ruangan yang menghadap ke selatan cenderung banyak memperoleh sinar matahari sehingga warna-warna dingin, seperti abu-abu, teal, atau biru cobalt merupakan pilihan tepat agar ruangan tidak terasa silau.

Tidak berhenti di sana, kamu juga perlu mempertimbangkan waktu penggunaan ruangan. Jika ruangan banyak digunakan pada siang hari, kamu perlu memilih warna yang lebih kuat dari tone pilihan yang sebenarnya.

Baca juga: 10 Ide Warna Cat Rumah Ungu, Hunian Jadi Terkesan Mewah

Pasalnya, sinar matahari yang sangat terang bisa membuat tampilan warna cat dinding terlihat lebih usang. Sementara itu, apabila ruangan banyak kamu gunakan pada malam hari, kamu perlu menyesuaikan pilihan warna dengan jenis cahaya lampu.

Apakah kamu penyuka warna putih dari lampu halogen? Kalau demikian, kamu tak perlu khawatir sebab cahaya lampu ini cenderung menampilkan warna asli dari sebuah warna.

Akan tetapi, efeknya berbeda jika kamu memasang lampu bohlam di ruangan. Biasanya, bohlam memancarkan cahaya berwarna kuning sehingga pantulannya di dinding pun akan berwarna kekuningan.

Jadi, perlu ada penyesuaian warna ketika kamu ingin menampilkan warna cat tembok tertentu, tetapi ruangan tersebut diterangi oleh lampu bohlam.

Memilih Warna Cat Tembok Luar

Gunakan cat dengan teknologi khusus untuk bagian eksterior.
Gunakan cat dengan teknologi khusus untuk bagian eksterior.

Kebanyakan orang memilih untuk mengecat bagian luar rumah dengan warna putih. Cat putih merupakan warna cat yang cerah dan memantulkan cahaya sehingga wajar saja orang memilih warna cat tembok luar yang satu ini.

Karena karakternya yang memantulkan cahaya, bagian dalam hunian pun bisa terasa lebih adem dan terlindung dari terik matahari. Namun, tak ada salahnya jika kamu memilih warna cat tembok luar yang tidak biasa agar terkesan unik.

Faktor paling penting dari pemilihan cat eksterior adalah pilihlah cat yang memberikan perlindungan tahan lama. Contohnya, cat yang dibuat dengan teknologi khusus sehingga dapat meregang. Dengan kata lain, jenis cat ini tidak mudah retak akibat perubahan cuaca.

Pertimbangkan juga bahan cat yang dibekali dengan perlindungan lumut dan jamur. Jadi, dinding bagian rumahmu selalu tampak terawat sebab bebas dari jamur atau lumut.

Selama hal-hal di atas terpenuhi, sebetulnya kamu bisa memilih warna cat tembok luar yang beragam. Berikut ini beberapa warna yang kami rekomendasikan untuk mempercantik bagian eksterior hunianmu.

Kuning dan cokelat, rumah terlihat mencolok

Cahaya memengaruhi tampilan warna dinding.
Cahaya memengaruhi tampilan warna dinding.

Kalau kamu ingin hunianmu memikat perhatian, warna kuning dan cokelat bisa menjadi pilihan cat tembok bagian luar. Sifat warna kuning yang memantulkan cahaya akan melindungi bagian dalam rumah dari terik matahari. Gabungan warna-warna ini sesuai untuk tempat tinggal yang halamannya dihiasi rumput dan paving.

Rona abu dan putih, opsi eksterior elegan dan minimalis

Perpaduan cat tembok bagian luar berwarna abu-abu dan putih cocok untuk kamu yang menyukai konsep minimalis.
Perpaduan cat tembok bagian luar berwarna abu-abu dan putih cocok untuk kamu yang menyukai konsep minimalis.

Untuk menciptakan kesan warna cat rumah bagian luar yang elegan, gunakan warna abu muda untuk dinding dan aksen putih untuk jendela dan pintu. Bila hunianmu dibuat dua lantai, kamu juga dapat mengecat dinding tembok bagian bawah dengan warna abu-abu, sedangkan bagian lantai dua berwarna putih. Perpaduan ini cocok bagi kamu yang menyukai konsep minimalis.

Putih dan biru, menghasilkan kesan relaks dan ceria

Dapatkan suasana liburan setiap hari dengan cat tembok luar rumah berwarna biru dan putih.
Dapatkan suasana liburan setiap hari dengan cat tembok luar rumah berwarna biru dan putih.

Bagi kamu yang menginginkan suasana liburan setiap hari, pertimbangkanlah penggunaan warna turquoise atau biru cobalt dan putih. Warna-warna ini identik sekali dengan beach house atau rumah pantai yang cerah sehingga saat melihatnya kamu bisa merasa rileks layaknya tengah traveling.

Itulah tips memilih warna-warna cat tembok dari kami. Semoga artikel ini mempermudah kamu dalam menemukan pilihan warna cat tembok yang pas untuk hunianmu.

Adapun untuk pengecatannya, kamu tidak perlu bingung sebab ada Kanggo yang siap membantu. Kanggo adalah aplikasi tukang bangunan online yang menyediakan tukang terlatih dan profesional dengan berbagai keahlian. Mulai dari perbaikan bangunan, jasa pemasangan pipa, pemasangan keramik, hingga pengecatan dapat ditangani oleh Tukang Kanggo. Aplikasi Kanggo dapat di download di Play store dan App store, dengan adanya aplikasi Kanggo, untuk mencari dan mendapatkan tukang menjadi mudah, tinggal klik, tukang besok pasti datang. Yuk, langsung saja hubungi Tukang Kanggo!

Bagikan
Bacaan Asyik Lainnya
Selengkapnya
Baca Berita
Selengkapnya
Butuh Bantuan?
Tanya Kanggo
Punya pertanyaan atau ingin
konsultasi, kami siap membantu
Hubungi Kami